WARALABA ( FRANCHISING)
Pembelian hak lisensi (franchising) merupakan suatu keuntungan tersendiri karena kerjasama antara pembeli hak lisensi (franchisee) dengan pihak yang lisensinya dibeli (franchisor). Dalam franchising terjadi hubungan bisnis yang berkesinambungan antara franchisee dengan franchisor. Franchising merupakan suatu persatuan lisensi menurut hukum antara suatu pabrik (manufakturing) perusahaan yang menyelenggarakan dengan penyalur (dealer),dengan franchising perusahaan diselenggarakan seolah-olah menjadi bagian dari suatu rangkaian yang besar lengkap dengan nama produk merek dagang dan prosedur peyelenggaraan standar.
Tipe-tipe franchising yaitu:
· Trade name franchising , dalam hal ini franchisee memperoleh hak untuk memproduksi contohnya PT Great River memiliki hak untuk memproduksi pakaian merek Triumph dengan lisensi dari jerman.
· Product distribution franchising, dalam hal ini franchisee memperoleh hak untuk distribusi diwilayah tertentu contohnya soft drink,cosmetics
· Pure franchising/business format, dalam hal ini franchisee memperoleh hak sepenuhnya mulai dari trademark,penjualan,peralatan,metode operasi,strategi pemasaran,bantuan manajemen dan pengendalian kualitas contohnya konsultan,restoran fast food dan pendidikan.
Keuntungan dari franchising yaitu:
· Pelatihan manajemen dan staf serta rekrutmen karyawan
· Pemilihan dan pengkajian lokasi
· Rancangan fasilitas dan rencana bangunan
· Spesifikasi peralatan produk
· Dukungan promosi dan iklan
· Bantuan pada pembukaan franchise
· Pengawasan yang berlanjut
Kerugian dari franchising yaitu :
· Program latihan franchisor terkadang jauh dari harapan
· Franchisor hanya sedikit memberikan kebebasan
Contoh franchise lokal misalnya FAST FOOD ( ayam goreng Ny tanzil, california fried chicken,beef bowl) RESTAURANT/CAFE/BAR ( ayam goreng mbo berek, es teler 77, mie tek-tek) PIZZA/ES KRIM/DONAT/CAKE (hollan bakery,croisant de franch,nila chandra cakes)
Contoh franchise asing misalnya FAST FOOD ( kentucky fried chicken, mc donald,hoka-hoka bento) RESTAURANT/CAFE/BAR ( hard rock cafe,panderosa,kenny rogers)
PIZZA/DONAT/ES KRIM (pizza hut, dunkin donuts,jolli bee)
Jenis-jenis usaha yang potensial diwaralabakan yaitu:
· Produk dan jasa otomotif
· Bantuan dan jasa bisnis
· Produk dan jasa konstruksi
· Jasa pendidikan
· Rekreasi dan hiburan
· Fastfood dan take away
· Stan makanan
· Perawatan kesehatan dan kecantikan
· Eceran/retailing
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus